Sunday, November 18, 2012

Cara Memanaskan Botol Susu


Bagaimana Cara Memanaskan Botol Susu Si Kecil
Apapun isi botol si kecil baik susu formula atau ASI, pelajari cara memanaskan botol berikut ini.


Botol Isi Susu Formula
Beli Penghangat Botol
Cara ini paling mudah memanaskan botol susu formula. Anda tak perlu menyalakan kompor untuk memanaskan botol saat harus memerikan susu kepada anak di tengah malam. Penghangat botol bisa dibeli di toko perlengkapan anak. Pastikan sebelum menggunakan Anda membaca petunjuk pemakaian untuk menghindari panas berlebih.
Taruh Botol di Air Hangat
 Anda tak perlu memanaskan air di atas kompor. Hal tersebut tidak aman untuk botol plastik dan susu formula bisa sangat panas. Cukup panaskan air dalam wadah. Tunggu sampai air mencapai suhu ruang kemudian masukan botol berisi susu formula kedalam wadah tersebut.
Jangan Gunakan microwave
Microwave tak bisa mendistribusikan panas secara teratur dan bisa meningkatkan resiko terbakar. Microwave juga bisa menghilangkan nutrisi susu formula.
Botol Isi ASI
Jangan Panaskan, Cukup Hangatkan. Panas berlebih bisa menghancurkan enzim dan nutrisi ASI. Cukup dihangatkan sebelum diberikan kepada bayi. 
Jika ASI dalam kedaaan beku, cukup rendam botol dengan air hangat untuk mecairkannya. 
Tempatkan di dalam wadah berisi air hangat. Jika air dalam wadah sudah tidak hangat ganti dengan yang baru dan tunggu sampai ASI mencapai suhu ruangan. 
Jangan Gunakan Kompor atau Microwave. Memanaskan menggunakan kompor atau microwave sangat berbahaya. ASI bisa panas tidak merata atau panas berlebih.
sumber :
http://parentsindonesia.com/article.php?type=article&cat=babies&id=470

Botol Susu yang Direbus Bahayakan Kesehatan Bayi

Ilustrasi
Ilustrasi (sumber: Sarah Monte/visualphotos)
Kebanyakan botol susu bayi terbuat dari plastik jenis Polikarbonat (PC). Jika direbus ada kemungkinan plastik ini akan melepaskan residu senyawa kimia

Kebiasaan mensterilisasi botol susu bayi dengan cara merebus botol ternyata dapat menimbulkan bahaya kesehatan bagi anak.

"Jangan merebus botol susu untuk sterilisasi, lebih baik direndam saja dengan air mendidih," kata Direktur Pengawasan Produk dan Bahan Berbahaya, Badan Pengawasan Obat dan Makanan (BPOM), Mustofa, hari ini.

Mustofa mengatakan kebanyakan botol susu bayi terbuat dari plastik jenis Polikarbonat (PC). Jika direbus ada kemungkinan plastik ini akan melepaskan residu senyawa kimia yaitu Bisfanol yang menimbulkan bahaya Endocrine Disrupter yang menganggu sistem hormon tubuh.

Mustofa mengatakan untuk membersihkan botol susu bayi sebaiknya cukup dibilas air mendidih beberapa saat.

Botol susu juga sebaiknya tidak dicuci dengan sikat yang keras yang dapan  menggores bagian dalam botol sehingga melepaskan senyawa berbahaya.

"Waspadai jika botol susu sudah berubah menjadi buram, bisa jadi bagian dalamnya sudah tergores, lebih baik botol susu bayi diganti setiap beberapa bulan sekali," katanya.

sumber : 
http://www.beritasatu.com/perempuan/75462-botol-susu-yang-direbus-bahayakan-kesehatan-bayi.html

Wednesday, November 14, 2012

Yuuk.. Kita bantu Bumi..

Para ilmuan telah membuat beberapa prakiraan mengenai dampak pemanasan global terhadap cuaca, tinggi permukaan air laut, pantai, pertanian, kehidupan hewan liar dan kesehatan manusia



Tentunya sobat bumi sudah tau apa yang menjadi penyebab pemanasan global atau global warming bukan. Ada efek rumah kaca, konsumsi energi berbahan bakar fosil,kerusakan hutan, sampah, peternakan dan pertanian. Gas rumah kaca yang di buang ke atmosfer berkaitan dengan gaya hidup dan jumlah penduduk. Indonesia sebagai negara berkembang juga memiliki andil sebagai negara terbesar se-Asia setelah Cina dalam menkonsumsi energi. dimana konsumsi energi ini di sebabkan oleh jumlah penduduk indonesia yang banyak. Sedangkan USA dikenal sebagai negara yang penduduknya mengkonsumsi energi dari bahan bakar fosil terbanyak. Konsumsi total bahan bakar fosil di dunia meningkat sebesar 1 persen per-tahun. 

APA SIH DAMPAK PEMANASAN GLOBAL

CUACA -  Cuaca berubah menjadi tidak menentu dalam proses perubahannya. seperti yang kita ketahui misalnya saja indonesia. yang hanya memiliki 2 musim yaitu musim penghujan dan musim kemarau (musim buah-buahan jangan disebut ya :D ) yang dulunya jelas kapan waktunya sekarang malah jadi tidak jelas.

KESEHATAN - Setelah cuaca tentunya global warming juga berpengaruh pada kesehatan. adanya musim kemarau dadakan membuat banyak orang kehabisan air bersih dan terpaksa meminta air ke tetangganya atau harus memaklumi dirinya mendapatkan air seadanya. air yang tidak layak digunakan tentunya akan mengakibatkan penyakit seperti diare dan muntaber, bahkan gangguan kulit.

selain kemarau tentunya kita juga harus waspada dengan adanya banjir, yap banjir selain membawa korban bencana juga membawa penyakit, dimana berasal dari sampah-sampah yg ikut mengalir bersama air.

HEWAN dan TUMBUHAN - pemanasan global mengakibatkan dimana seleksi alam terjadi dimana jika hewan atau tumbuhan tersebut dapat beradaptasi maka ia akan bertahan, jika tidak ya mati.
padahal kita tau sendiri fungsi tumbuhan adalah untuk mengikat karbon CO2 di udara, sehingga emisi karbon tidak meningkat.


CARA MUDAH MENGURANGI DAMPAK PEMANASAN GLOBAL

Langkah-langkah yang dilakukan atau yang sedang diskusikan saat ini tidak ada yang dapat mencegah pemanasan global di masa depan, tapi minimal kita dapat mengurangi kemungkinan adanya pemanasan global tersebut. ya simpel saja dengan 
  1. Melakukan penghematan listrik :
    - Mencabut listri yg tidak di pergunakan
    - Apabila harus mengeringkan pakaian dengan mesin cuci gunakanlah langsung kekuatan penuh.
    - Mematikan lampu yang tidak digunakan.
  2. Menggantung baju - jadi bajunya bs di pakai langsung tanpa harus di setrika lagi untuk merapikan pakaian yg sudah dilipat.
  3. Hindari penggunaan plastik, coba deh hindari penggunaan kantong plastik sebisa mungkin kalau belanjaannya banyak minta saja pakai kardus, atau kalau tau belanjaannya sedikit coba bawa tas belanja sendiri kan sudah ada tuh yang lucu-lucu dan ringkas kalau di bawa.
  4. dan Jangan buang sampah sembarangan. kamu tau buang sampah sembarangan selain mengakibatkan kerusakan lingkungan juga membahayakan binatang-binatang di laut. coba saja jika ada plastik-plastik minuman yang tersangkut di badan binatang tentu saja ketika kecil mereka tidak akan terasa tapi seiring pertumbuhan tentunya akan mengganggu atau bahkan akan melukai binatang tersebut.
simpel ya sebenarnya, kita tidak harus berfikir berat, seberat para ilmuan untuk membantu bumi kota tercinta untuk bertahan dan memberikan kesempatan anak cucu kita menikmati energi yang ada di bumi.

Yuuk...selamatkan Bumi..
di mulai dari kita sendiri ya.

salam




Monday, October 1, 2012

Pertumbuhan Si Kecil

"ADUH..berat badan si kecil kok gag nambah ya?"
"Ih, kok anak kamu kecil ya, padahal umurnya sama lho sama anakku (sambil senyum bangga minta ditimpuk)"

pasti deh ibu-ibu mulai galau kalau ada yang ngomong kaya gini, padahal makan udah banyak.
udah diusahakan homemade no instan, menu beragam, nutrisi ini itu , dan tambah vitamin.hiiii..pusing deh
coba yuk bu dari pada galau terus-terusan masukin BB dan TB anak ibu ke grafik pertumbuhan berikut.
biar ibu bisa mengukur sendiri apakah BB dan TB anak ibu masih dalam kurva normal atau tidak
Grafik Pertumbuhan Anak Laki-laki
Grafik Pertumbuhan Anak Perempuan


 

Cara membaca :
Tarik titik temu antara berat badan yang dimiliki oleh anak ibu pada garis kurva vertikal sesuai dengan usianya yg ada di garis kurva horizontal.
kemudian cari titik temunya. apabila BB masih dalam kurva p5 sampai dengan p75, berarti ibu layak tersenyum, jangan sedih... ( o ^ ___ ^ o ) karena BB anak ibu masih dalam kurva normal.

Nah gimana kalau ternyata di bawah p5, berarti ibu harus evaluasi lagi menu si kecil, apakah cukup karbohidrat, protein, zat besi dan lemak.
penambahan lemak bisa dengan tambahan mentega, unsalted butter untuk < 1 tahun. atau bisa dengan menambahkan EVOO ke makanan.

kalau masih belum bisa naik juga BBnya sebaiknya ibu berkonsultasi dengan dsa.

note : gambar grafik didapat dari Room for Children

Monday, September 24, 2012

WASPADA "SEPSIS"

Si Penyebab Kematian Bayi


Sepsis jangan dianggap remeh. Meski menyerang kurang dari 1% bayi baru lahir, ternyata sepsis menyebabkan 30% kematian pada bayi baru lahir ("Asuhan Keperawatan Infeksi pada Neonatus Sepsis" tahun 2008 STIKES 'Aisyiyah, Yogyakarta').

Sepsis merupakan infeksi berat yang disebabkan keberadaan bakteri yang menghasilkan toksin (racun) dalam darah. dapat berasal dari organ-organ dalam tubuh, seperti paru-paru, usus, saluran kemih atau kulit. Oleh karena itu sepsis juga bisa menimbulkan berbagai komplikasi serius terhadap ginjal, otak, paru-paru, pendengaran, bahkan kematian. Tidak heran bila sepsis didefinisikan debagai kelanjutan infeksi darah yang mengakibatkan syok dan kegagalan fungsi tubuh

Asal Mula Bayi Terkena Sepsis

Berbagai macam kuman seperti bakteri, virus, parasit atau jamur dapat menyebabkan infeksi berat yang dapat mengakibatkan terjadi sepsis. Sepsis pada bayi hampir selalu disebabkan oleh bakteri. Oleh karena itu sepsis disebut juga dengan bakteremia (bakteri dalam darah) atau septikemia.

Salah satu bakteri yang menyebabkan sepsis adalah Streptococcus pneumoniae, dimana banyak menyerang bayi.

berkisar 15-30% ibu hamil membawa bakteri Streptococcus group B pada vagina atau rektum, yang kemudian ditransmisikan dari ibu ke bayi selama persalinan, sehingga bakteri ini dapat masuk ke tubuh bayi. Ditambah lagi mudahnya penularan bakteri ini melalui udara,yaitu melalui percikan ludah, baik pada saat berbicara, bersin maupun batuk, membuat bakteri ini umum terdapat pada tenggorokan bayi.

Selain itu, sepsis rawa menyerang bayi prematur yang mendapatkan perawatan insentif. Pasalnya, dalam perawatan invasif seperti infus, selang (pernafasan), kateter berpotensi menjadi jalan masuk bakteri yang normalnya hidup dipermukaan kulit, masuk ke dalam tubuh dan menyebabkan infeksi.

Cari tahu Tanda-Tandanya

karena banyak menyerang bayi, Moms bisa mengenalnya melalui gejala, seperti :
  1. Bayi Malas Minum ASI
  2. Suhu tubuh diatas 38 dercel atau lebih rendah dari normal yang diukur melalui anus.
  3. Rewel
  4. Lemas dan tidak responsif.
  5. Adanya henti nafas bayi selama lebih dari 10 detik
  6. Kurang produksi urine
  7. Kuning pada kulit dan mata.
  8. Bernafas sangat cepet atau sulit bernafas.
  9. Terjadi perubahan frekuensi jantung yang awalnya cepat pada kasus awal, kemudian melamban pada Sepsis Lanjutan.
  10. Muntah
  11. Diare
  12. Perut Kembung

Cegah dengan Vaksin IPD

Mengingat sulit dan mahalnya pengobatan juga kecacatan permanen yang mengancam si kecil, maka hal terbaik yang bisa dilakukan para orang tua adalah mencegah penyakit berbahaya ini. Salah satunya dengan vaksin pneumococcus pada bayi dan balita.
Selain itu ikuti 5 langkah jitu ini:
  1. lakukan imunisasi (vaksinasi) pada bayi. Sepsis dapat dicegah dengan vaksinasi PCV (Pneumoccocal Conjugate Vaccine). Vaksin ini diberikan 4 kali yaitu pada usia 2 , 4, 6 bulan dan booster pada usia 12-15 bulan. Jika terlambat melalukan vaksinasi jangan kuatir, jadwalkan ke dokter anak anda untuk mengejar ketinggalan.Pada umur 7 –12 bulan, diberikan 2 kali dengan interval 2 bulan; pada umur > 1 tahun diberikan 1 kali, namun keduanya perlu dosis ulangan 1 kali pada umur 15 bulan atau minimal 2 bulan setelah dosis terakhir. Pada anak umur di atas 2 tahun PCV diberikan cukup 1 kali.
  2. Ibu Hamil memeriksakan kehamilannnya pada usia 35-37 minggu.Pastikan bahwa bakteri tersebut tidak terdapat pada jalan lahir.
  3. Cuci tangan sebelum memegang bayi.
  4. Orang yang dekat dengan bayi upayakan tidak terjangkit penyakit sepsis, den telah mendapatkan vaksinasi sebelumnya.
  5. Bagi anak yang menggunakan peralatan medis yang menetap dalam tubuh, kateter atau infus, pastikan untuk memperhatikan petunjuk dokter dalam membersikan dan merawat tempat alat medis tersebut.

Monday, April 16, 2012

Talk Show Asik bareng para ahlinya, ada dr.Fransiska Sri Susanti Konsulen ASI jadi bs tanya2 lengkap dari kehebatan ASI , cara penyimpanan ASIP dan gimana sih relaktasi yg benar.
nah buat yg bingung masalah mitos kesehatan anak bisa tanya dr. Rini Purwanti, SpA...
yuuuk hadir tgl 21 april 2012, di Library @ Senayan, Perpustakaan Kemdiknas, jam 9:00 - 12:00, investasi cuma 50rb (include kit dan lunch)
contact person :

Lia Kariani
08128940001
liakarin@gmail.com

Ibu Embun
085888792660
ibuembun@yahoo.com