Monday, November 2, 2009

Waspadai Pembalut Anda!

Pada saat haid, ada banyak pilihan pembalut yang bisa digunakan dan dijual bebas. Namun demikian, sebagai pihak yang akrab dengan penggunannya, para wanita harus ekstra hati-hati dalam memilih pembalut yang tepat dan sehat. Karena penggunaan pembalut dengan tepat, bisa membantu mencegah terjadinya infeksi yang disebut toxic shock syndrome (TSS).

Pada saat haid, ada banyak pilihan pembalut yang bisa digunakan dan dijual bebas.
Namun demikian, sebagai pihak yang akrab dengan penggunannya, para wanita harus ekstra hati-hati dalam memilih pembalut yang tepat dan sehat. Karena penggunaan pembalut dengan tepat, bisa membantu mencegah terjadinya infeksi yang disebut toxic shock syndrome (TSS).

Didukung pula oleh data hasil penelitian WHO, Indonesia merupakan negara dengan penderita kanker mulut rahim nomor satu di dunia, dan 62% di antaranya akibat oleh penggunaan produk pembalut yang tidak berkualitas. Karenanya, penting untuk mengetahui apakah pembalut yang digunakan saat ini sudah memenuhi standar kualitas kesehatan atau belum. Hal tersebut juga merupakan sebuah langkah pencegahan yang bijaksana guna menghindari masalah kesehatan yang lebih serius.

Untuk memeriksanya, ada beberapa hal yang bisa dilakukan, antara lain :
  1. Sobek pembalut Anda kemudian ambil bagian dalamnya. Masukkan bagian dalam pembalut kedalam segelas air putih dan aduk dengan sumpit.
  2. Perhatikan perubahan warna air. Jika pembalut yang Anda gunakan, higienis dan bersih, seharusnya air akan tetap jernih.
  3. Lihat apakah produk itu hancur seperti pulp. Jika hancur dan airnya keruh, berarti produk yang Anda gunakan tidak berkualitas baik dan banyak mengandung pemutih. Produk inilah yang sering menyebabkan vagina mengalami banyak masalah, mulai dari keputihan, gatal-gatal, iritasi, dll.

Hal utama lainnya yang harus saat penggunaan pembalut yaitu menggunakan pembalut sesuai petunjuk pemakaian yang terdapat pada kemasan dan pastikan Anda menukar pembalut yang digunakan (paling tidak setiap jangka waktu 4 hingga 8 jam).

sumber : inilah.com

salam

putri

feel free to reach your dream

0 comments:

Post a Comment