Masalah waktu paling sering menjadi momok buat kita, berbagai alasan dapat kita buat agar kita tidak disalahkan apabila target waktu dan tugas tidak selesai. Seperti waktunya tidak cukup, terlalu banyak tugas dan deadline, dan banyak lagi. Kembali ke dasar, kita memang cuma punya waktu 24 jam dalam sehari dan tujuh hari seminggu tidak mungkin meminta lebih dari itu.
Bisa jadi sebenarnya ada beberapa waktu yang terbuang percuma. Misalnya terlalu penasaran dengan timeline facebook mencari hal yang sedang ramai dibicarakan, padahal belum tertu bermanfaat. kemudian rasa penasaran terhadap mantan itu juga tidak penting. Membuang waktu sama saja kita membuang kesempatan dan juga peluang meraih kesuksesan.
Beberapa hal yang dapat kita lakukan untuk menanggulangi hal tersebut :
- Menentukan skala prioritas, kerjakan pekerjaan yang lebih penting dulu kemudian pekerjaan penting, pekerjaan biasa dan seterusnya.
- Belajar untuk mengatakan tidak apabila hal tersebut dapat membuat kita rugi waktu. Mulailah berkomitmen sehingga tidak membuang waktu dengan percuma.
- Tidur minimal 7-8 jam sehari. Susah tapi jangan sepelekan waktu tidur Anda. Karena ketika anda begadang hanya untuk berselancar di dunia maya, tanpa tujuan yang jelas dan memiliki manfaat, maka hal tersebut adalah tidak berguna.
- Fokus pada pekerjaan. Jangan mencuri-curi waktu melakukan hal yang tidak berhubungan dengan pekerjaan Anda.
- Selesaikan lebih awal. Jangan suka menunda-nunda pekerjaan. Nanti deh, sedikit lagi deh, ah masih ada tiga jam lagi. Melakukan pekerjaan yang terlalu mepet dengan waktu dan terburu-buru akan berpotensi banyak membuat kesalahan.
- Jangan membuang waktu untuk hal-hal kecil. Memang memperhatikan hal kecil adalah sesuatu hal yang penting tapi tidak harus semua hal, sehingga bisa mengakibatkan banyak waktu yang terbuang.
- Jeli dalam mengatur waktu. Bagi Anda yang memiliki kebiasaan seperti berinternet dan hal lain seperti game, televisi dan aktif di berbagai media sosial, akan lebih baik jika memilih waktu-waktu yang tepat dan menghasilkan manfaat.
- Estimasikan waktu dalam menyelesaikan pekerjaan sehingga penyelesaian tugas juga baik.
- Dengan mengatur tugas dan pekerjaan kita dapat mengetahui tugas dan pekerjaan mana yang saling berkaitan sehingga bila kita mengerjakan satu hal dapat mendukung pekerjaan dan tugas yang lain akan lebih baik dan menghemat waktu.
- Manfaatkan waktu di akhir pekan. Tidak ada salahnya memanfaatkan waktu di akhir pekan agar pikiran kita dapat kembali segar.
- Buat semua lebih rapi dan terorganisir. Mulailah mengorganisir tugas sehingga tidak menjadi berantakan dan tidak teratur.
Memang melakukan perubahan dalam waktu dekat tidaklah mudah maka lakukanlah perlahan sehingga tubuh anda dapat menyesuaikan dengan ritme tugas yang ada. Semakin anda dapat mengatur hal-hal diatas maka akan jelas apakah target anda bulan ini sudah tercapai atau belum. Sudah berapa banyak tugas yang mampu anda selesaikan dan dalam waktu berapa lama.
0 comments:
Post a Comment